DAWET AYU TERBAIK SE JATENG
Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Banjarnegara yang berlaga dalam event Raimuna Derah Tingkat Jawa Tengah 3-10 September yang digelar di Bumi Perkemahan Linggo Asri Kabupaten Pekalongan berhasil menorehkan prestasi gemilang. Kontingen yang terdiri dari 24 orang Pramuka Penegak Pandega tersebut berhasil menyabet tiga Penghargaan dari total empat jenis kegiatan yang merupakan giat prestasi. Pembina Pendamping Kontingen Purwono mengatakan, tiga pernghargaan berhasil diraih diantaranya yakni Parade Batik Terbaik, Chucglidder terbaik dan Festival Kuliner Daerah Terbaik. “ Kami membawa olahan Dawet Ayu yang diracik dan dubuat sendiri oleh kontingen untuk disajikan dalam Stand Wisata Kuliner yang disediakan panitia “ ujarnya. Hasilnya minuman Khas kebanggaan kota gilar gilar tersebut berhasil merebut hati juri dan mayoritas peserta perkemahan untuk memvote Dawet AYu sebagai Olahan Kuliner Wisata daerah terbaik tingkat Jawa Tengah. Prestasi tersebut tentunya membuat kebanggaan tersendiri karena Kegiatan Raimuna Daerah Tahun ini memang membawa misi wisata dan budaya.
Pimpinan Kontingen Sheilanida lala Ayun Melani mengatakan, dari total empat kegiatan prestasi hanya satu yang meleset yakni Guyub budaya. “ hasil tiga penghargaan tersebut tentunya kami persembahkan untuk seluruh warga Banjarnegara sebagai khususnya pramuka penegak pandega agar mampu memotivasi dalam kegiatan kedepan “ paparnya. Selain minuman khas dawet ayu, kontingen juga membawa konsep batik gumelem dalam ajang Parade batik yang juga mendapatkan hasil positif sebagai yang tervavorit atau yang terbaik.
Jual Kebudayaan
Sementara itu ketua Kwarcab Pramuka Setiawan mengatakan, torehan hasil positif tersebut patut untuk disyukuri karena merupakan kerja keras dan hasil bimbingan yang tak kenal lelah dari seluruh team yang terlibat selama proses karantina. “ hasil tersebut tentunya merupakan jawaban dari kerja keras kontingen atas perintah dari bapak bupati agar menjual kebudayaan dan daya tarik wisata yang ada di banjarnegara agar lebih dikenal oleh masyarakat luas “ ujarnya. Kedepan, diharapkan torehan prestasi dapat terus terjaga dan ditingkatkan agar nama Banjarnegara dapat terus berkibar dan Gerakan Pramuka akan terus melekat dalam hati generasi muda. ** Alwan
