Dewan Kerja Cabang

Pramuka Peduli

Post Page Advertisement [Top]

SAKA BHAYANGKARA BAWANG BERBAGI
Sebagai bentuk empati dan penanaman rasa peduli dan berbagi kepada peserta didik atau anggota baru, Satuan Karya Pramuka Bhayangkara Polsek Bawang belum lama ini mengadakan kegiatan Bhakti Masyarakat berupa menyambangi panti asuhan dengan memberikan sumbangan paket sembako kepada penghuni panti asuhan.
Pamong Saka Bhayangkara Polsek Bawang Prihatin Sediono Mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilakukan saat penerimaan anggota baru yang berjuan untuk mengenalkan anggota tentang makna berbagi dan peduli sesama sebagai bentuk aplikasi dasa dharma Pramuka ke dua yakni cinta alam dan kasih sayang sesama manusia. “ kami menyalurkan bantuan berupa 100 paket sembako untuk penghuni panti asuhan aisyiah Desa Blambangan dengan harapan dapat dipergunakan dengan baik dan semoga dapat sedikit membantu“ ujarnya. Paket sembako tersebut merupakan urunan atau swadaya dari seluruh peserta didik baru dan anggota lama yang terus berkomitmen untuk saling berbagi kepada sesama sekaligus sebagai wahana silaturahmi dan mengenalkan keberadaan Pramuka agar terus berperan aktif ditengah masyarakat.
Ketua Yayasan panti asuhan Aisyiah Blambangan Siti Masithoh mengapresiasi kegiatan yang dilakukan  anggota pramuka tersebut dengan harapan dapat member teladan dan contoh nyata ditengah masyarakat. “ atas nama pengurus dan penghuni panti asuhan kami mengucapkan terima kasih semoga kami dapat memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan baik “ paparnya. Pihaknya berharap, anak anak yang menghuni panti asuhan dapat mencontoh kegiatan positif tersebut serta merasa tidak minder meski tinggal dipanti namun harus mampu berprestasi dan meraih hasil yang baik dalam hal apapun terutama dalam proses belajar di sekolah.
Garda Terdepan
Ketua Kwarcab Pramuka Banjarnegara Setiawan mengatakan, tahun ini Pramuka diharapkan menjadi garda terdepan dalam berbagai hal terutama dalam membentuk karakter generasi muda dan memberikan contoh perilaku yang baik dalam segala hal. “ini sesuai dengan tema yang diusung kwartir nasional yakni mencetak dan melahirkan generasi Muda yang peduli sekaligus sebagai garda terdepan pelaku perubahan kaum muda kea rah lebih baik “ ujarnya. Langkah nyata kegiatan pramuka ditengah masyarakat harus terus dilakukan dalam wadah pramuka peduli, baik di pangkalan sekolah, kwartir ranting maupun di pangkalan Satuan Karya. Hal tersebut dinilai sangat penting, sehingga pramuka ditengah masyarakat bukan hanya sekedar bernyanyi, tepuk tepuk dan berkemah saja. (ALWAN)

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib